Monday, October 17, 2011

Dan, Di Sini Saya Sekarang..

Alhamdulillah, ada di Rumah Sakit ini sungguh bagaikan terlepas dari penjara Kariadi. Stase obsgyn telah menjadikan hari-hariku di sebulan terakhir ini terikat di Kariadi. Sebulan terakhir ini, kosanku berasa tak bertuan. Hanya kukunjungi sebentar, untuk mandi, ambil baju, sedikit menghela napas panjang. Jadi, seperti kosanku berpindah ke Kariadi. hampir 75% hari-hariku kuhabiskan di Rumah Sakit ini. Yap, Kariadi, bagaikan rumah kedua ku saat ini. Bagaikan penjara dunia bagiku. Ingin sekali bisa terlepas dari sini.

Dan, di sinilah saya sekarang. RS Tugu. Merefresh segala kepenatan dan kebuntuan otak yang akibat perasan aktivitas otak, fisik, dan psikisku yang berlebih dan monoton, selama lebih dari sebulan terakhir ini. Di sini, setidaknya, tak ada mata-mata yang selalu mengawasi gerak gerik kami, di sini setidaknya tak ada yang membatasi hak kami, di sini setidaknya kami belajar untuk sepenuhnya memiliki, memiliki pasien, tanpa hanya sekedar menjadi pesuruh. Di sini kami dilibatkan seutuhnya, kami seperti orang yang dihargai keberadaannya untuk melakukan sikap.

Dan, di sini saya bisa kemali menikmati tidur yang layak dan cukup. Tidur beralaskan kasur, terlentang dan bisa berjam-jam, bukan sekedar setengah tidur sambil duduk yang baru mengejamkan mata sedikit tiba-tiba sudah ada yang harus dikerjakan, bukan tidur yang dilakukan sambil berdiri bahkan jalan saking tidak sanggupnya untuk tetap terjaga, bukan tidur yang diperoleh dari curi-curi sambil menunggu konsulan interna maupun anastesi.

Dan, di RS Tugu ini, setidaknya saya dapat menikmati makan, setidaknya 2 kali sehari. Di sini, terbuka luas waktu kami untuk makan. Dan terbuka luas kesempatan untuk memilih makanan yang beranekaragam. Hehe. Sangat beraneka ragam makanan di Kantin Tugu ini. Dan yang paling mantap adalah, di sini terjual es krim campina favorit saya. Hanya tinggal jalan sedikit saja dari ruang bersalin yang sekaligus menjadi tempat istirahat kami di sini, sampailah di kantin, dan bisa sesuka hati beli es krim. :)

Hm.. Di sini, saya benar-benar mengikuti perjalanan persalinan seorang ibu. Dan benar-benar memahami kemajuan persalinan seorang pasien. Yap, di sini saya merasakan hawa kebebasan.

Tapi, akhir dari di sini, saya harus menghadapi kenyataan kembali. Kembali ke Kariadi, kembali hidup di sana bersama kesuramannya. Bersama kepenatan menghadapi ujian yang tak disangka-sangka hampir tiba.

4 comments:

  1. hahaha.. kalo disini obgynnya ada 13 rumah sakit. kemarin dapat 8 rumah sakit. ada 3 rumah sakit yang berulang. 11 minggu. tiap minggu pasti ganti rumah sakit lagi.. benar2 tiap minggu = suasana baru...hwhw

    ReplyDelete
  2. iyaaaaaaaakkkkk... :)
    semangat juga yaaaakkkk...

    ReplyDelete